Entertainment, Food

Rekomendasi Menu Pasta Untuk Rayakan Ulang Tahun yang Praktis dan Mudah

Happy birthday to you, Ladies! Di setiap momen ulang tahun pasti kamu menginginkan sesuatu yang special, bukan? Salah satunya seperti merayakannya bersama pasangan dan keluarga. Momen pesta ulang tahun tentu tidak lengkap rasanya tanpa adanya suguhan makanan yang enak dan lezat.

Untuk hari specialmu ini, tidak ada salahnya bagi kamu untuk menyajikan menu makanan hasil olahan sendiri. Tidak perlu bingung mencari resep, artikel ini akan memberikan kamu rekomendasi menu pasta yang bisa kamu coba untuk melengkapi momen ulang tahunmu. Tenang saja, praktis dan mudah, kok!

 

  1. Fettucinni Carbonara

Siapa yang tidak tergoda dengan pasta berlumuran saus krim lembut yang satu ini? Fettucinni carbonara dapat kamu jadikan pilihan menu untuk birthday dinner. Membuatnya ternyata mudah lho Ladies!

Bahan-bahan :

  • Pasta fettucinni  secukupnya
  • 2 sendok makan margarin
  • 1 buah bawang bombay, cincang halus
  • 2 siung bawang putih, cincang halus
  • 2 bungkus susu putih bubuk, larutkan dengan air pada 2 gelas berbeda
  • Keju cheddar secukupnya, parut
  • Garam dan merica bubuk secukupnya
  • 3 buah sosis sapi

Cara membuat :

  • Rebus pasta dalam air mendidih. Tambahkan 1 sendok makan margarin supaya tidak lengket.
  • Setelah 8-9 menit, matikan api dan tiriskan pasta.
  • Siapkan wajan dan panaskan 1 sendok makan margarin untuk menumis.
  • Tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum dan layu.
  • Masukkan sosis sapi yang telah dipotong-potong. Aduk-aduk hingga tercampur dengan bawang.
  • Tuangkan 2 gelas susu yang sudah dilarutkan. Aduk hingga merata.
  • Tambahkan keju parut, garam, dan merica secukupnya. Tunggu hingga susu mulai panas.
  • Masukkan  pasta yang sudah ditiriskan ke dalam saus. Aduk hingga merata.
  • Matikan api dan sajikan pasta ke atas piring yang sudah disediakan. Beri sedikit taburan keju parut untuk menambah rasa gurih.

 

  1. Spaghetti Aglio Olio

Kalau pasanganmu atau keluargamu tidak terlalu menyukai pasta yang creamy, Aglio Olio adalah pilihan lainnya yang tepat! Pasta ini cenderung menyajikan rasa yang gurih dan cenderung kering namun  tetap lezat. Membuatnya pun juga sangat mudah.

Bahan-bahan :

  • Pasta spaghetti secukupnya
  • 3 sendok makan minyak zaitun; kamu juga bisa menggunakan minyak sayur biasa
  • 3 buah cabai rawit, iris dan pisahkan bijinya
  • 3 siung bawang putih, cincang halus
  • Garam dan merica secukupnya
  • 3 buah sosis sapi
  • Keju parut secukupnya untuk taburan

Cara Membuat :

  • Rebus pasta dalam air mendidih. Tambahkan 1 sendok makan minyak supaya tidak lengket.
  • Angkat pasta setelah dimasak selama 9 menit. Tiriskan agar panasnya menguap.
  • Siapkan wajan anti lengket. Panaskan 2 sendok makan minyak dan tumis bawang putih hingga harum.
  • Masukkan cabai rawit. Aduk-aduk hingga menyatu, tapi jangan sampai terlalu layu. Lalu, masukkan sosis sapi dan masak hingga matang.
  • Masukkan pasta yang sudah ditiriskan ke dalam tumisan. Aduk-aduk hingga menyatu dengan bumbu.
  • Tambahkan garam dan merica secukupnya. Aduk kembali hingga benar-benar merata.
  • Tuangkan pasta ke atas piring saji dan tambahkan keju parut untuk menambah cita rasa.

 

  1. Mac and Cheese

Nah, kalau resep pasta yang satu ini cocok banget disajikan untuk dinner kamu, Ladies! Kalau kamu kira membuat mac and cheese itu sulit, kamu salah besar! Membuatnya sangat mudah, dan bahan-bahannya pun mudah ditemukan.

Bahan-bahan :

  • 250 gr pasta jenis elbow macaroni 
  • 2 sendok makan mentega
  • 100 ml + 200 ml susu putih cair
  • 1 boks keju cheddar 180 gr, parut
  • 3 sendok makan tepung terigu
  • Garam dan merica secukupnya

Cara Membuat :

  • Pertama, rebus pasta dalam air mendidih selama 9 menit. Jangan lupa tambahkan 1 sendok makan minyak.
  • Tiriskan pasta jika sudah masak dengan baik.
  • Tuang tepung terigu dan 100 ml susu putih cair ke dalam sebuah mangkuk berukuran sedang. Aduk merata sampai tidak ada gumpalan.
  • Panaskan wajan anti lengket di atas api sedang. Tuang 200 ml susu putih cair ke dalamnya. Aduk perlahan sampai suhunya memanas, bukan mendidih.
  • Kecilkan api, lalu masukkan campuran tepung dan susu ke dalam wajan. Aduk selama ± 4 menit sampai mengental.
  • Tambahkan keju cheddar yang telah diparut ke dalam larutan susu. Terus aduk perlahan sampai teksturnya berubah lembut dan creamy.
  • Masukkan pasta yang sudah ditiriskan ke dalam saus. Aduk-aduk sampai semua pasta terlapisi saus dengan sempurna.

 

Bagaimana Ladies, mudah bukan resep pastanya? Meskipun hanya dirayakan di rumah, namun momen ulang tahunmu dapat menjadi sangat special dengan suguhan pasta-pasta lezat. Selamat mencoba!

Previous ArticleNext Article