Beauty & Health, Hair

Ingin Rambut Kamu Cantik? Konsumsi Yang Satu Ini!

Santan kelapa adalah bahan alami yang prosesnya terbuat dari kelapa yang biasa dipakai untuk memasak. Tidak hanya untuk memasak saja, santan kelapa juga memiliki manfaat untuk kecantikan, terutama rambut.  Rambut seperti yang diketahui adalah mahkota alami yang sudah sepatutnya untuk selalu dijaga. Rambut tentunya sangat memengaruhi penampilan serta kecantikan para ladies. Saat rambutmu rusak, maka akan membuat penampilanmu tidak akan jadi maksimal dan malah membuat tidak percaya diri.

Buat kamu ladies yang ingin melakukan perawatan rambut, tentunya sangat banyak bisa kamu lakukan caranya. Salah satunya kamu bisa memakai bahan alami yaitu santan kelapa. Nutrisi yang dimiliki santan kelapa ini sangat baik untuk kesehatan serta kecantikan rambut. Manfaat apa saja sebenarnya yang bisa kamu dapatkan dari perawatan rambut dengan menggunakan santan kelapa ini? Simak ulasannya di bawah ini.

  1. Rambut menjadi subur dan sehat

Tentunya kamu menginginkan rambut yang subur dan sehat. Kamu tidak perlu mengeluarkan biaya terlalu mahal bila menginginkan seperti itu. Karena kamu bisa melakukan perawatan yang praktis dan alami dengan menggunakan santan kelapa. Santan kelapa yang mengandung vitamin mampu menutrisi rambut serta kulit kepala yang akan membuat rambut kamu menjadi subur, sehat, dan pastinya lebat.

  1. Mencegah kerontokan rambut

Santan sangat baik untuk mengatasi masalah rambut rontok sekaligus mencegahnya. Dimana nutrisi yang dikandungnya ini akan melakukan nutrisi akar rambut dan kulit kepala, sehingga rambut kamu akan menjadi kuat dan tidak mudah rontok. Penggunaannya dilakukan dengan cara menggunakan santan kelapa ini sebagai masker rambut setiap 3 kali atau 2 kali dalam seminggu.

  1. Mengatasi rambut lepek

Rambut yang kusut dan juga lepek tentu akan mengganggu kenyamanan kamu sehingga akan mengurangi rasa percaya diri. Benar memang, rambut yang kusut dan lepek pastinya sangat mengganggu penampilan. Kamu tidak perlu khawatir, ladies, karena dengan santan kelapa masalahmu ini akan teratasi dengan menggunakannya sebagai masker kepala. Menjadikannya sebagai masker, santan kelapa ini akan membuat rambutmu lebih halus, lembut, dan mudah diatur.

  1. Rambut menjadi hitam mengkilat

Kamu yang tinggal di daerah tropis seperti di Indonesia, tentunya warna rambutnya didominasi oleh warna hitam. Warna hitam pada rambut pasti menjadi suatu kebanggaan tersendiri bagi kamu. Terutama para wanita, dengan rambut yang panjang tergerai dan berwarna hitam akan menunjang penampilan. Santan kelapa tentunya yang menjadi solusi bagaimana membuat rambutmu menjadi lebih hitam mengkilat. Santan kelapa sangat efektif untuk menjadikan rambut kamu hitam dan nampak cantik alami.

  1. Rambut makin berkilau

Manfaat yang mengagumkan selanjutnya dari santan kelapa untuk perawatan rambut adalah membuat rambut kamu menjadi hitam dan berkilau. Tentunya siapa pun itu ingin rambutnya yang panjang dan berwarna hitam tergerai serta berkilau. Sehingga siapapun yang melihatnya sangat tertarik untuk mengetahui rahasianya. Rambut yang berkilau juga akan menambah rasa percaya diri kamu bertambah dan kamu nampak anggun mempesona pastinya.

Sebenarnya masih banyak manfaat yang bisa disampaikan untuk mendapatkan rambut yang sehat secara alami dengan menggunakan santan kelapa. Santan kelapa ternyata juga efektif untuk mengatasi masalah lain di kepala serti ketombe, uban, serta kulit kepala yang terasa gatal. Pastinya dengan banyaknya manfaat yang dimiliki santan kelapa ini, ternyata tidak hanya sebagai bagan pelengkap masakan saja melainkan juga untuk perawatan rambut dengan cara alami dan juga murah.

Previous ArticleNext Article